
Untab Wisuda 297 Sarjana Dengan IPK Tertinggi 3,96
KBRN,Nusa Dua: Universitas Tabanan melaksanakan wisuda sarjana ke-28 bertempat di Nusa Dua pada Minggu (24/12/2023). Rektor Universitas Tabanan Dr. Ir. I Nengah Karnata,M.Si dalam laporannya menyampaikan jumlah lulusan Universitas Tabanan yang di wisuda sebanyak 297 orang.
“ Dengan rincian lulusan Program Studi Ekonomi Pembangunan sebanyak 152 orang, Program Studi Hukum sebanyak 118 orang, Program Studi Agroteknologi sebanyak 10 orang, Program Studi Agribisnis sebanyak 4 orang dan Program Studi Sistem Informasi sebanyak 13 orang,” ucapnya.
Dikatakan, dengan diwisudanya 297 orang lulusan ini, maka sampai saat ini Universitas Tabanan telah menghasilkan lulusan sarjana sebanyak 5.170 orang. Dari jumlah lulusan yang diwisuda, sebanyak 57,58 % adalah laki-laki dan perempuan sebanyak 42,42 %.
Adapun Wisudawan yang meraih IPK terbaik dari masing-masing Fakultas pada wisuda sarjana ke-28 yaitu :
1. Ni Kadek Diantari, SE dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan IPK 3,96 , Predikat Lulus “Dengan Pujian”
2. Agung Sunarbawa Evert Lam, SH dari Fakultas Hukum dengan IPK 3,86 , Predikat Lulus “Dengan Pujian”
3. Kadek Juliada, SP. , dari Fakultas Sains dan Teknologi dengan IPK 3,87 , Predikat Lulus “Dengan Pujian”
Secara keseluruhan perolehan IPK para wisudawan adalah 46,63 % predikat dengan pujian dan 46,13 % dengan predikat sangat memuaskan. Data ini menggambarkan bahwa kualitas proses pembelajaran di Universitas Tabanan berjalan dengan sangat baik.
Wisudawan tertua atas nama Ni Wayan Sriasih, SH. umur 56 tahun, 8 bulan, 8 hari dan termuda atas nama Ni Putu Desita Prasanti Dewi, SE. umur 22 th 7 hari.
Rektor Nengah Karnata mengatakan, saat ini Untab dalam proses pengusulan untuk pembukaan program studi baru S2 Ekonomi Pembangunan yang sudah mendapat rekomendasi dari LLDIKTI VIII.
“ Dan saat ini sedang proses perbaikan dokumen dan kelengkapan dosen, untuk itu pada kesempatan yang baik ini kami sangat memerlukan pendampingan dan bantuan dari yang terhormat bapak kepala LLDIKTI VIII untuk memperlancar keluarnya ijin prodi baru ini,” ujarnya.
Rektor Nengah Karnata menambahkan, universitas Tabanan menyediakan Dana Beasiswa bagi mahasiswa, yang bersumber dari instansi pemerintah/suasta dan yayasan, seperti : PPA, BBM, BKM , BRI dan KIP.
“ Tahun 2023 ini, Universitas Tabanan mendapatkan bea siswa KIP sebanyak 15 orang mahasiswa. Untuk putra/i dosen dan karyawan Universitas Tabanan serta putra/i pejuang Kemerdekaan, Dwikora, Trikora dan Seroja Timtim, diberikan bebas SPP dan uang pembangunan sampai tamat,” imbuhnya.
Dikatakan, Khusus mahasiswa Prodi-Prodi di bawah Fakultas Sains dan Teknologi karena langka peminat dan baru berdiri diberikan bea siswa dengan bebas uang pembangunan dan SPP hanya dikenakan 50%.
Untuk mengembangkan dan memperluas kemitraan kampus yang berkualitas, Rektor Nengah Karnata mengatakan, saat ini Universitas Tabanan telah menjalin kemitraan melalui MOU bekerjasama dengan beberapa instansi pemerintah dan swasta baik di Bali maupun Nasional, dan beberapa perguruan tinggi di Bali dan Jawa bahkan dengan salah satu perguruan tinggi di India.
Rektor menambahkan, Universitas Tabanan juga melakukan MoU dengan Universitas Mercu Buana Yogyakarta dalam wujud penelitian dan pengabdian masyarakat bersama dan Hass Foundation India dengan wujud seminar International dimana 2 dosen Universitas Tabanan sebagai pembicara.
Sementara untuk meningkatkan mutu dan kualitas desiminasi hasil penelitian dosen, Universitas Tabanan telah atau dalam proses menerbitkan jurnal Sutasoma yang terindeks Sciance and Technology Index atau Sinta 3 dan JIS Siwirabuda serta meningkatkan status OJS Majalah Ilmiah Universitas Tabanan terindeks Sinta 6.
Untuk meningkatkan kinerja Pengabdian Masayarakat, Universitas Tabanan telah melakukan kerja sama dengan institusi pemerintah, swasta maupun LSM.
Dipenghujung tahun 2022 tim mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis mendapatkan juara II lomba Business Plan Competition yang diselenggarakan Undiknas Denpasar.
Sumber : https://www.rri.co.id/denpasar/daerah/492474/untab-wisuda-297-sarjana-dengan-ipk-tertinggi-3-96